Raih Peringkat II Terbaik di PKA Angkatan VI 2023, Imelda S Giam Dapat Apresiasi Dari Wakil Bupati Halbar

HALBAR, Majangmalut.com – Wakil Bupati Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara, Djufri Muhamad, memberikan apresiasi dan penghargaan kepada Imelda Sarmento Giam.

Apresiasi dan penghargaan yang diberikan oleh Wakil Bupati itu, karena Imelda mendapatkan peringkat ke II atau prestasi terbaik dalam Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) Angkatan VI Tahun 2023 yang dilaksanakan oleh PPSDM Regional Makasar.

Foto : Piagam Penghargaan Peringkat Ke II Yang Di Raih Imelda S Giam (Istimewa)

Wakil Bupati Djufri Muhamad dikesempatan itu mengungkapkan, Imelda Sarmento mendapat peringkat terbaik ke II dari 36 peserta pada saat mengikuti PKA Angkatan VI, dengan demikian pihaknya memberikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya.

“Tentunya, saya sebagai Wakil Bupati Halmahera Barat memeberikan apresiasi dan penghargaan oleh staf saya, yang mampu berkiprah atau meraih peringkat tersebut di kanca regional di Makasar,”Ungkap Djufri, Rabu (20/12/2023).

Ketua DPD Partai Nasdem Halmahera Barat ini berharap, dengan capaian yang diraih, Imelda harus menjadikan spirit baru serta memberikan motivasi bagi ASN dilingkup Pemda Halmahera Barat.

“Semoga ilmu yang dia (Imelda) terima di Diklat PKA itu, dapat di terapkan dalam tugasnya sehari-hari di Pemda. Saya juga berharap kedepan para ASN yang lain agar bisa mengikuti atau melaksanakan diklan PKA karena itu bisa menjadi semacam tambahan pengalaman dan referensi para ASN,”ucapnya.

Mantan Anggota DPRD tiga periode ini memaparkan, salah satu alasan ASN mengikuti PKA ini agar kedapam memiliki jabatan di Pemda Halmahera Barat punya kualitas yang baik saat memimpin sebuah jabatan.

“Jadi ketika mereka (ASN) di promosikan memiliki jabatan tertentu di pemerintah itu mereka sudah siap. Bahkan kualifikasinya sudah melalui sertifikat, jadi PKN ini sangat penting diikuti agar karinya bisa meningkat,”Tandasnya.(one)

 

 

 

Reporter : Iwan Dano
Editor      : Redaksi MM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru